CARA MELATIH SI KECIL YANG MALAS MAKAN

Saya adalah salah seorang Ibu yang pernah menghadapi anak yang susah makan, nggak mau makan kalau tidak disuruh. Dan menu makanan yang dimakan pun tidak bervariasi dengan kata lain memilih memilih makanan.  Mungkin hal ini disebabkan karena dulunya dia kebanyakan di asuh oleh pengasuh disebabkan karena kami berdua bekerja dan tempat kerjaku lumayan jauh dari rumah sehingga tidak memungkinkan bagiku untuk pulang ketika jam istirahat.  Alhamdulillah 7 tahun terakhir saya dipindahkan ke tempat kerja yang tidak jauh dari rumah sehingga aku punya kesempatan untuk mengontrol anak anak selain itu  anak anakku sudah besar. Ada beberapa hal yang saya lakukan untuk melatih anak agar tidak susah makan.      

1.  Memberikan Contoh

Si kecil tidak mau makan sayuran bisa jadi dikarenakan sang Ibu juga tidak mau makan sayur. Setiap anak adalah cermin dari orang tuanya. Saat orang tuanya menghindari sesuatu, maka si kecil pun akan menirunya. Jadi, jangan menyalahkan si kecil saat tidak mau makan sayur jika Ibunya pun tidak mau makan sayur. Dengan membuat menu  yang bervariasi setiap harinya maka anak akan mulai mengenal sekaligus menikmati dan mengenal rasa makanan.

2.  Makan Bersama
 
Dengan membiasakan makan bersama, entah itu sarapan atau makan malam, maka si kecil akan melihat Ibu, ayah dan kakaknya makan makanan yang sama dengan dirinya. Saat semua anggota keluarga makan semua makanan yang tersaji di meja makan, maka si kecil pun akan melakukan hal yang sama. Melatih si kecil makan makanan sehat memang harus dimulai dari keluarga dulu.

3.   Siapkan Bekal
 
Dengan menyiapkan bekal bagi si kecil, maka Ibu bisa mengatur pola makannya. Sisipkan potongan sayur seperti wortel atau labu pada kotak makannya. Untuk membuatnya nafsu makan, Ibu bisa membuatkannya menu makan dengan warna yang cerah dan menarik, misalnya nasi kepal karakter.
  
4.  Kenalkan Makanan Baru

Dengan mengenalkannya makanan baru, maka rasa yang diketahui akan semakin beragam. Dengan mencoba tips ini, Ibu bisa tahu rasa apa saja yang disukai dan tidak ia sukai. Namun, jangan lupa untuk melakukan tes alergi makanan dulu pada si kecil dengan cara ini.

Dengan langkah langkah tersebut alhamdulillah sekarang anak saya tidak malas lagi makan bahkan sering protes kalau Ibunya malas masak.  Boleh dicoba caranya.......

Comments

Popular Posts